Senin, 14 Januari 2013

Masuk Rumah Warga dalam Kondisi Mabuk, Tentara AS Ditangkap di Jepang

Tokyo - Lagi, seorang tentara Amerika Serikat (AS) ditangkap kepolisian Jepang. Dalam keadaan mabuk, tentara berusia 24 tahun ini mendobrak masuk ke salah satu rumah warga.

Tentara berpangkat rendah anggota Angkatan Laut AS ini telah melanggar jam malam yang diberlakukan bagi setiap tentara AS yang ditugaskan di wilayah Jepang. Aturan tersebut mulai diterapkan setelah kasus pemerkosaan wanita Jepang oleh dua tentara AS menuai kecaman keras.

Menurut media setempat, Jiji Press dan kantor berita Kyodo News, tentara yang ditempatkan di Yokosuka, kota pelabuhan di sebelah selatan Tokyo ini, dalam kondisi tak menyadari kalau dirinya telah menyusup masuk ke rumah warga. Aparat setempat menduga, tentara ini salah masuk ke dalam rumah yang diduga rumah rekannya.

Atas tindakannya tersebut, polisi pun segera membekuk dan menggelandangnya ke kantor polisi setempat. Demikian seperti dilansir Channel News Asia, Senin (14/1/2013).

Secara terpisah, kepolisian setempat dan pihak militer AS tidak bersedia berkomentar atas insiden terbaru ini.

Kasus semacam ini merupakan yang kesekian kalinya terjadi di Jepang. Pada November 2012 lalu, dua tentara AS ditangkap polisi karena bugil di depan umum dan karena mengemudi sambil mabuk.

Kemudian pada Oktober lalu, warga Jepang dihebohkan oleh kasus pemerkosaan seorang wanita Jepang oleh 2 tentara AS. Kasus ini telah memancing kemarahan warga setempat dan semakin meningkatkan penolakan atas keberadaan tentara AS di wilayah Jepang, terutama di Okinawa yang menjadi tempat kejadian perkara.

Diketahui bahwa saat ini terdapat sekitar separuh dari total 47 ribu tentara AS yang ditempatkan di wilayah Jepang, bertugas di wilayah Okinawa. Pasca insiden ini, militer AS pun memberlakukan jam malam nasional bagi seluruh personel militernya di Jepang. Berdasar aturan jam malam tersebut, mulai pukul 23.00 hingga pukul 05.00 waktu setempat, puluhan ribu prajurit AS yang ditempatkan di Jepang, harus tetap berada di pangkalan militer ataupun di rumah-rumah mereka.

Sumber : http://news.detik.com/read/2013/01/14/133111/2141416/1148/masuk-rumah-warga-dalam-kondisi-mabuk-tentara-as-ditangkap-di-jepang

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com